Arti 150cc Pada Motor itu Apa?
Arti 150cc pada motor itu apa? Banyak motor di pasar Indonesia yang mengusung mesin 150 cc, tetapi apa maksudnya? Dan apakah berpengaruh pada performa?
Satupiston.com –
Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas
mengenai motor di aspek kapasitas mesinnya.
Di era modern ini, sepeda motor menjadi salah satu kendaraan
yang paling populer digunakan oleh banyak orang.
Tidak hanya sebagai alat transportasi, tetapi juga sebagai
gaya hidup dan hobi.
Saat kita membeli sepeda motor, salah satu hal yang perlu
diperhatikan adalah mesinnya, termasuk kapasitas mesin.
Dalam artikel ini, kita akan membahas arti dari 150 cc pada
motor dan segala hal yang perlu kita ketahui tentang mesin berkapasitas 150 cc.
Arti 150cc Pada Motor itu Apa?
150cc mengacu pada kapasitas mesin dari motor. Angka 150
menunjukkan kapasitas mesin dalam cc atau cubic centimeter atau bisa juga
ditulis sebagai cm3.
Cc ini penting, di mana ini menjadi acuan yang dapat
menampung jumlah bahan bakar dan udara yang terbakar di dalam mesin saat
beroperasi.
Semakin besar kapasitas mesin, semakin banyak bahan bakar
yang dapat terbakar dan semakin besar daya dorong yang dihasilkan oleh mesin.
Jadi jika ada motor bertuliskan 150cc, maka motor tersebut
memiliki cc di angka 150 cc.
TETAPI INGAT! Di era sekarang, penulisan kubikasi mesin itu
tidak selalu pas angkanya. Kadang ini hanya pembulatan saja.
Terlebih di Indonesia, kelas kubikasi motor itu sudah cukup
terstruktur.
MIsal ada kelas motor 100 cc, 110 cc, 125 cc, hingga 150 cc
dan di atasnya.
Meski nantinya kubikasi motor hanya 144 cc misalnya, maka
secara pemasaran akan ditulis sebagai 150 cc karena memang kelasnya ada di
angka tersebut.
Ini di luar dari Honda dan Yamaha yang kerap membuat kelas
baru, misal kelas 155 dan juga kelas 160.
Apa keuntungan memiliki motor dengan mesin 150cc?
Motor dengan mesin berkapasitas 150cc memiliki beberapa
keuntungan, di antaranya:
1. Daya dan Kecepatan Lebih Tinggi
Motor dengan mesin 150cc biasanya lebih bertenaga daripada
motor dengan mesin yang lebih kecil, seperti 125cc atau 100cc.
Mesin dengan kapasitas 150cc menghasilkan tenaga yang lebih
besar, sehingga motor dapat mencapai kecepatan yang lebih tinggi.
2. Akselerasi Lebih Cepat
Dengan daya yang lebih besar, motor dengan mesin 150cc dapat mencapai kecepatan tinggi dengan lebih cepat.
Ini juga membantu untuk melakukan akselerasi lebih cepat,
yang sangat penting saat melakukan manuver di jalan raya.
3. Lebih Stabil
Motor dengan mesin 150cc biasanya lebih stabil daripada
motor dengan mesin yang lebih kecil karena memiliki berat yang lebih besar.
Hal ini membantu untuk menjaga keseimbangan motor saat
berkendara di jalan yang kasar atau saat melaju dengan kecepatan tinggi.
Tetapi ini tidak selalu demikian, termasuk pada poin 1 dan
2, di mana ada aspek lain yang bisa mempengaruhi performa akhir.
4. Cocok untuk Perjalanan Jauh
Motor dengan mesin 150cc cocok untuk perjalanan jauh karena
dapat menempuh jarak yang lebih jauh dengan lebih mudah.
Mesin yang lebih bertenaga memungkinkan motor untuk melaju
di jalanan dengan kemiringan atau jalan yang berliku-liku dengan lebih mudah.
Apa Kerugian memiliki motor dengan mesin 150cc?
Selain keuntungan, ada juga beberapa kerugian dalam memiliki
motor dengan mesin 150cc, di antaranya:
1. Konsumsi Bahan Bakar yang Tinggi
Motor dengan mesin 150cc cenderung memiliki konsumsi bahan
bakar yang lebih tinggi dibandingkan dengan motor dengan mesin yang lebih
kecil.
Hal ini disebabkan oleh kapasitas mesin yang lebih besar dan
daya yang lebih
2. Bobot Kendaraan
Sebanding dengan makin besarnya ukuran mesin, maka bobotnya
pun akan lebih besar juga.
Belum lagi kontruksi rangka yang harus diperkokoh dan tak
jarang menambah beban kendaraan sehingga bobot akhir menjadi lebih berat lagi.
3. Pajak Lebih Mahal
Dengan kelas yang sama, misal sama-sama motor produksi
massal untuk harian, motor dengan mesin 150 cc akan punya pajak lebih mahal
ketimbang motor yang hanya punya mesin berkubikasi 100 cc.
Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga
bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.