Pasang Spoiler NJS ZX1 di NHK GP PRIME, Apakah Bisa?

Daftar Isi

Pasang spoiler NJS ZX1 di NHK GP PRIME, apakah bisa? Kami sempat mencoba hal ini setelah punya 2 unit spoiler untuk NJS ZX1. Lalu, bagaimana dengan hasilnya?

 

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai percobaan pemasangan spoiler PNP (potong and paksa).

 

Tidak dapat dipungkiri jika spoiler untuk NHK GP PRIME modelnya cukup terbatas.

 

Kami pun cukup kecewa ketika sedikit pengrajin spoiler yang membuat spoiler untuk helm ini.

 

Apakah mungkin karena helm NHK GP PRIME sedikit penggunanya? Entahlah.

 

Yang jelas kami membeli unit spoiler untuk NHK GP Prime, namun yang datang malah untuk NJS ZX-1.

 

Hal tersebut membuat kami punya 2 spoiler untuk NJS ZX-1, sebab sebelumnya, kami juga sudah punya spoiler untuk NJS ZX1.

 

Pasang Spoiler NJS ZX1 di NHK GP PRIME, Apakah Bisa?

Tidak semua spoiler untuk NJS ZX1 bisa dipasangkan pada NHK GP PRIME.

 

Kami sendiri  menggunakan spoiler yang agak kecil untuk ZX-1 dengan tulisan standards di kiri kanan spoilernya.

 

Btw, saat pertama kali memasangkan spoiler NJS ZX1 pada NHK GP PRIME (Karena awalnya tidak tahu itu untuk NJS ZX1), maka penampakannya adalah sebagai berikut:

Pasang Spoiler NJS ZX1 di NHK GP PRIME, Apakah Bisa?

 

Dari hasil pemasangan, spoiler tersebut harus sedikit direnggangkan dan juga banyak celah yang terbuka di samping kiri dan kanannya.

 

Bahkan di ujung spoiler terdapat celah yang bahkan membuat double tape 3M sampai terbuka kembali saking tidak presisinya (bagian ujung tersebutlah yang kami potong agar tidak terlalu cekah).

 

Karena sudah terlanjur tidak cocok, maka kami pun mencopot kembali spoiler tersebut dan menggunakan spoiler yang satunya yang lebih kecil.

 

Di situ, kami memotong tiap ujung kiri dan kanan spoiler tersebut agar kejadian cekah seperti gambar di atas bisa diminimalisir.

 

Dan setelah potong ujung spoiler kiri dan kanan, maka hasilnya menjadi seperti berikut:

Pasang Spoiler NJS ZX1 di NHK GP PRIME, Apakah Bisa?

 

Bagaimana? Sebenarnya, bahkan untuk spoiler Vendetta pun bisa dipasangkan pada NHK GP PRIME.

 

Namun ya itu tadi, tingkat celah atau cekahnya cukup besar. Hal tersebut pula yang membuat helm jadi tidak rapih.

 

Sebaiknya jika kalian baru beli spoiler dan tidak sesuai, maka segera retur ke pihak marketplace atau penjual.

 

Jangan ikuti langkah kami, sebab kami sudah pasrah dengan barang yang tidak sesuai tersebut (*update: penjual bersenang hati untuk mengganti unit atau lebih tepatnya memberi spoiler yang salah kirim tersebut pada kami dan selanjutnya penjual tersebut juga akan mengirimkan spoiler baru yang diperuntukkan untuk NHK GP PRIME).

 

Video

 


Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

iklan fif batujajar

  Ikuti Kami di  -Google News-


 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 
pasang iklan di media online Bandung, KoranBandung.co.id

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)