Apa itu CO dalam Online Shop ??? Ini Jawabannya!!!

Daftar Isi

Apa itu CO dalam online shop? Tentunya masih banyak yang bingung dengan singkatan yang satu ini, sebab memang singkatan ini cenderung jarang digunakan secara “formal”.

 

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. kali ini kita akan membahas mengenai CO dalam online shop.

 

Online shop menjadi salah satu trend baru dalam berbelanja, setidaknya ini terjadi sejak era 2010-an untuk pasar Indonesia.

 

Tiap tahun, pengguna atau pelaku online shop semakin banyak di Indonesia, ini tidak terlepas dari kemudahan dari membeli barang.

 

Terlebih bagi yang awalnya sering dapat harga mahal saat membeli barang di toko offline, maka dengan membeli di online shop, tak jarang akan dapat harga yang terbilang murah.

 

Apa itu CO dalam Online Shop?

CO dalam online shop adalah singkatan dari check out atau sering disatukan penulisannya jadi checkout.

 

Arti dari check out sendiri adalah periksa atau memeriksa. Memeriksa apa? Memeriksa barang atau produk yang hendak dibeli.

 

Pada mayoritas marketplace online, sebelum fix membeli barang, maka biasanya produk yang akan dibeli akan disimpan atau diarahkan ke keranjang terlebih dahulu.

 

Di keranjang itulah produk akan di-checkout atau diperiksa mulai dari jumlah yang dipesan, alamat penerima, pemasukan vocher diskon, dan lain sebagainya.

 

Jadi jika ada yang menyuruh kalian untuk segera CO, maka secara kiasan bisa dimaknai sebagai “Segera beli”.

 

Namun karena proses beli via online shop biasanya ada beberapa tahapan mulai dari memasukan produk ke keranjang hingga memasukan metode pembayaran, maka akan lebih “halus” jika disebutkan sebagai “segera checkout”.

 

Pentingnya Check Out

Apa itu CO dalam Online Shop ??? Ini Jawabannya!!!

Mungkin ada yang beranggapan jika untuk apa sih dibuat ribet semisal harus check out, kenapa tidak secara langsung masukan metode pembayaran saja? Toh, data kita kan sudah ada mulai dari nomor telepon dan alamat sudah tercantum di aplikasi marketplace online?

 

Jadi begini, terkadang suatu pembelian itu tidaklah sama. Misal di suatu kondisi, kita ingin membeli barang dengan jumlah banyak, dan terkadang hanya ingin beli satu saja.

 

Tak jarang, kita juga ingin beli barang dengan alamat yang berbeda dari biasanya, misal ingin memberikan kado pada teman lama dan langsung dikirimkan.

 

Atau bisa juga saldo uang di e-Wallet kita kosong dan kita ingin bayar via metode pembayaran lain, maka hal tersebut bisa diubah dulu di proses CO.

 

Dengan demikian, proses CO ini bisa sangat membantu pembeli untuk mengatur beberapa hal yang bisa saja ada perubahan.

 

Dan ingat, proses check out ini menjadi “revisian” terakhir, sehingga apabila ada yang salah pas proses CO, maka pengiriman atau bahkan pembelian bisa bermasalah.

 

Untuk itu, proses check out ini bisa dikatakan sangat penting karena menjadi salah satu penunjang dalam keberhasilan dari suatu proses pembelian.

 

Dalam proses CO ini, kita harus benar-benar teliti, sebab jika sampai jumlah produk yang dipesan salah hingga yang terparah adalah alamat yang ditulis salah, maka efeknya biaya pembayaran bisa lebih mahal serta produk yang dibeli bisa terkirim ke alamat yang salah.

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

iklan fif batujajar

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 
pasang iklan di media online Bandung, KoranBandung.co.id

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)