Warna dan Spesifikasi CBR150R 2023 + Harganya

Daftar Isi

Warna dan spesifikasi CBR150R 2023 beserta harganya akan tersaji di artikel ini. Jadi mari kita simak saja beberapa hal baru dari motor sport 150cc Honda ini.

 

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. kali ini kita akan membahas mengenai CBR 150R.

 

Astra Honda Motor sebenarnya sejak 2 hari yang lalu sudah mengumumkan mengenai update terbaru dari Honda CBR150R.

 

Namun update warna baru dari motor ini baru kami dapat di hari ini, jadi kami pun baru bisa menuliskan artikelnya hari ini yakni per 26 November 2022.

 

Harga CBR150R model 2023

Untuk model 2023, list harga untuk OTR Jakarta adalah sebagai berikut:

  • CBR150R Victory Red Black Non ABS: Rp. 36.741.000
  • CBR150R Dominator Matte Black Non ABS: Rp. 36.741.000
  • CBR150R Honda Tricolor Non ABS: Rp. 37.447.000
  • CBR150R Honda Racing Red Non ABS: Rp. 37.447.000
  • CBR150R Victory Red Black ABS: Rp. 40.817.000
  • CBR150R Dominator Matte Black ABS: Rp. 40.817.000
  • CBR150R Honda Tricolor ABS: Rp. 41.523.000

 

Catatannya adalah harga dapat berubah sewaktu-waktu dan di tiap daerah bisa berbeda harganya.

 

Warna CBR150R model 2023

Honda menawarkan 4 pilihan warna untuk CBR150R dengan 1 pilihan warna ekslusif yang hanya tersedia dalam varian standar saja.

 

Adapun list warnanya adalah sebagai berikut:

 

Warna dan Spesifikasi CBR150R 2023 + Harganya

Warna dan Spesifikasi CBR150R 2023 + Harganya

Warna dan Spesifikasi CBR150R 2023 + Harganya

Warna dan Spesifikasi CBR150R 2023 + Harganya

Fitur CBR150R model 2023

Untuk fitur, masih mirip-mirip dengan varian model 2021 (CBR150R absen diupdate pada tahun 2022), yakni sebagai berikut:

1. LED Headlight

Sistem pencahayaan LED pada headlight untuk kemampuan penerangan yang lebih baik

2. Full Digital Panelmeter

Teknologi panel indikator full digital terbaru yang menyajikan informasi kendaraan dengan tampilan lebih sporty dan modern

3. Anti-Lock Brake System

Memberikan pengereman lebih stabil, mencegah roda terkunci ketika pengereman mendadak atau pada saat kondisi jalan licin

4. Inverted Front Suspension

Suspensi Upside Down bagian depan menambah kestabilan dan penuh kontrol, serta menambah kesan gagah

5. LED Tailight

Sistem pencahayaan LED pada taillight untuk kemampuan penerangan yang lebih baik

6. Emergency Stop Signal

Sinyal lampu hazard sein depan dan belakang akan otomatis menyala saat melakukan pengereman mendadak sehingga membantu pengendara lain lebih cepat untuk melakukan respon *Tersedia di tipe ABS

7. DOHC 6-Speed Engine

Pengalaman melaju melesat diperkotaan lebih nyaman dengan tarikan penuh tenaga dan akselerasi yang lebih responsif

8. Assist/Slipper Clutch

Teknologi yang berfungsi untuk memberikan kenyamanan saat berkendara, mengurangi engine brake impact dan tarikan tuas kopling yang lebih ringan

 

 

Spesifikasi Honda CBR150R model 2023

Mesin

Tipe Mesin

4-Langkah, DOHC

Kapasitas Mesin

149,16 cc

Diameter X Langkah

57,3 x 57,8 mm

Sistem Suplai Bahan Bakar

PGM-FI (Programmed Fuel Injection)

Rasio Kompresi

11,3 : 1

Tipe Tranmisi

Manual, 6 kecepatan

Daya Maksimum

12,6 kW (17,1 PS / 9.000 rpm)

Torsi Maksimum

14,4 Nm (1.47 kgf.m / 7.000 rpm)

Tipe Starter

Elektrik

Tipe Kopling

Wet

Sistem Pendingin Mesin

Liquid Cooled with Auto Fan

Pola Perpindahan Gigi

1-N-2-3-4-5-6

Rangka

Tipe Rangka

Diamond (Truss) Frame

Tipe Suspensi Depan

Inverted Telescopic Front Suspension

Tipe Suspensi Belakang

Swing Arm with Monoshock (Pro-Link) System

Ukuran Ban Depan

100/80-17M/C 52P

Ukuran Ban Belakang

130/70-17M/C 62P

Rem Depan

Wavy Disc Brake (Non-ABS)/Wavy Disc Brake - ABS (ABS)

Rem Belakang

Wavy Disc Brake (Non-ABS)/Wavy Disc Brake - ABS (ABS)

Dimensi

Panjang X Lebar X Tinggi

1.983 x 700 x 1.077 mm

Tinggi Tempat Duduk

782 mm

Jarak Sumbu Roda

1.310 mm

Jarak Terendah Ke Tanah

160 mm

Curb Weight

137 kg (Non ABS)/139 kg (ABS)

Kapasitas Tangki Bahan Bakar

12 Liter

Kapasitas Minyak Pelumas

1,1 Liter

Kelistrikan

Tipe Baterai

MF Wet 12V 5Ah

Sistem Pengapian

Full Transisterized

Tipe Busi

NGK MR9C-9N atau ND U27EPR-N9

               

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.


  Ikuti Kami di  -Google News-


 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)