Wajib Video Unboxing Artinya Apa?
Wajib video unboxing artinya apa? Banyak toko online yang mewajibkan adanya jenis video yang satu ini. Lalu apa sih maksudnya dan seberapa penting untuk kita mematuhinya?
Satupiston.com –
Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. kali ini kita akan membahas
mengenai wajib unboxing.
Belakangan ini, mungkin banyak pembeli di marketplace online
yang kerap mendapatkan paket barang yang ada tulisan “wajib melakukan unboxingvideo”.
Bahkan hal tersebut diwajibkan guna memastikan tidak ada
aksi tipu-tipu.
Mungkin ada yang menuruti anjuran atau kewajiban tersebut,
sebaliknya ada juga yang acuh tak acuh dengan perintah tersebut.
Namun tahu gak sob? Sebaiknya lakukan saja melakukan video
unboxing ketimbang nanti dipersulit.
Wajib Video Unboxing Artinya Apa?
Video unboxing artinya adalah video saat membuka kemasan
atau mengeluarkan barang dari kemasan (biasanya berupa box/ kardus kotak, tapi
kemasan lain pun mencakup maksud unboxing).
Unboxing sendiri terdiri dari 3 bagian yakni UN yang
maksudnya sama dengan NON yakni mengarah pada makna negatif (tidak) pada suatu
kata. Misal NON-aktif yang artinya adalah tidak aktif.
Sedangkan untuk BOX ini bisa dimaknai sebagai kotak atau
kemasan di mana kemasan suatu barang memang identik dengan kemasan kotak
(menggunakan kardus).
Untuk imbuhan ING di belakang UNBOX, maknanya adalah membuka
kemasan tersebut tengan dilakukan atau sedang dilakukan.
Apa Pentingnya Melakukan Video Unboxing?
Tidak dapat dipungkiri jika berbelanja secara online via
marketplace masih ada aksi tipu-tipunya meski tidak semarak dulu.
Video UNBOXING ini nantinya akan membantu pihak penengah
yakni marketplace online untuk bisa mempercayai siapa yang “bermasalah”.
Bahkan sebenarnya melakukan video unboxing ini tidak hanya
pada toko yang mewajibkannya saja, melainkan di semua toko atau barang yang
bahkan tidak mewajibkan video unboxing.
Sebagai contoh, jika ada penjual yang mengirim barang yang
tidak sesuai deskripsi, maka nantinya akan ditindak oleh pihak marketplace jika
ada bukti yakni video unboxing.
Sebab banyak kasus di mana oknum penjual nakal mengirim
barang yang tidak sesuai (misal jual HP yang dikirim malah mi instan).
Jika tanpa ada video unboxing, bisa jadi kita yang dituduh menipu
karena mengajukan klaim palsu.
Dan ini benar terjadi, di mana tanpa bukti yang kuat, kita
malah yang akan ditipu 2x oleh oknum penjual yang tidak bertanggung jawab.
Untuk itu dalam rangka berjaga-jaga, sebaiknya buat saja
video unboxing meski nantinya tidak diperlukan (tinggal hapus saja jika nanti
barang memang sudah sesuai).
Cara Membuat Video Unboxing
Video unboxing bisa menggunakan kamera HP atau pun kamera
profesional, asalnya nantinya video bisa merekam dengan jelas (jangan buram
atau gelap).
Untuk hasil lebih bagus, biasanya akan menggunakan tripot
atau stand kamera, jika tidak ada bisa menggunakan sebelah tangan dengan tangan
satunya membuka paket.
Atau bisa juga dengan menyuruh orang lain untuk memegang
kamera agar bisa menyorot paket yang sedang dibuka.
Yang terpenting di sini adalah jangan sampai video unboxing
terpotong, misal ada bagian unboxing paket yang tidak tervideo entah karena
kamera menyorot ke arah lain atau karena alasan lain.
Selain itu, jangan juga mengedit video, misal dengan
memotong video dan editing lain yang bisa membuat video jadi tidak otentik.
Contoh Video Unboxing
Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga
bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.