3 Fungsi Kunci X Pada Kendaraan Bermotor

Daftar Isi

Apa fungsi kunci X pada kendaraan bermotor? Ini biasanya digunakan pada kendaraan bermotor beroda 4 atau lebih. Meski kendaraan roda 2 dan 3 juga kerap menggunakan kunci ini.

 

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. kali ini kita akan membahas mengenai kegunaan dari kunci berbentuk huruf “X”.

 

Banyak kunci yang betebaran di dunia otomotif. Mulai dari kunci yang diberi nama secara baku hingga kunci yang diberinama secara tidak baku atas bentuk atau rupanya.

 

Termasuk kunci L, kunci Y, kunci T, hingga kunci X yang hendak kita bahas di artikle ini.

 

Tidak dapat dipungkiri, meski penggunaannya tidak sebanyak kunci T atau pun kunci L, namun kunci X pasti pernah kita temui, terlebih bagi kita yang berada di bidang terkait.

 

Lalu, apa fungsi dari kunci X ini?

1. Membuka dan Mengencangkan Baut atau Mur menjadi salah satu fungsi Kunci X

Biasanya, kunci X ini sama dengan kunci T atau kunci Y, di mana ditugaskan untuk membuka dan mengencangkan baut dan mur yang berbentuk hexagonal atau segienam.

 

Di sini, biasanya kunci X ini punya mata kunci di tiap ujungnya dan ukuran mata kuncinya biasanya berbeda-beda.

 

2. Membuka Baut atau Mur Pada Roda

Masih sehubungan dengan poin nomor 1, di mana baut dan mur hexagonal atau segienam yang biasanya dibuka dan dipasangkan adalah yang terdapat pada roda.

 

Oleh karenanya, tidak heran jika kunci ini juga kerap disebut sebagai kunci roda.

 

Mur pada roda biasanya memiliki torsi yang cukup besar, selain itu, ukuran mur atau bautnya pun terbilang besar juga.

 

Oleh karenanya, kunci X ini biasanya akan menyesuaikan torsi hingga ukuran mata kuncinya agar sesuai dengan yang terpasang pada roda.

 

3. 1 Kunci dengan 4 Mata Kunci

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kunci X ini biasanya memiliki 4 mata kunci dengan ukuran yang berbeda.

 

Misal ukuran 17 mm, 19 mm, 22 mm, 24 mm, atau ukuran lainnya. Ini tentu cukup berguna bagi kita yang butuh ukuran cukup banyak, meski kadang yang terpakai pada roda hanya 1 sampai 2 ukuran saja.

 

Kelebihan Kunci X

Fungsi Kunci X Pada Kendaraan Bermotor
Sumber: Bukalapak

Ada beberapa kelebihan dari kunci X yang mungkin menarik bagi kalian, di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Harga cenderung jadi murah karena 1 kunci bisa dapat 4 mata ukuran
  • Cukup enak untuk dipakai membuka baut atau mur karena cara menggenggam kunci ini cukup mudah
  • Biasanya ukurannya besar, sehingga torsinya juga cukup besar

 

Kekurangan Kunci X

Selain kelebihan, ada juga kekurangan dari kunci X, yakni:

  • Ukuran yang cukup memakan ruang, sehingga biasanya hanya dibawa oleh pengguna mobil yang punya ruang cukup luas
  • Terkadang mubazir, sebab tidak jarang, kita hanya perlu satu ukuran mata kunci saja

 

Kunci X Cocok Untuk Pengguna Apa?

Kunci X ini cocok untuk pengguna mobil yang punya ruang lebih untuk membawa kunci roda ini.

 

Selain itu, ini juga cocok untuk pemotor yang kerap kesulitan mencari kunci besar yang dapat membuka baut atau mur hexagonal pada as roda atau as shockbreaker belakang yang biasanya punya torsi cukup besar.

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

iklan fif batujajar

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 
pasang iklan di media online Bandung, KoranBandung.co.id

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)