Ukuran Per Sentri Beat Karbu Berapa RPM ???
Ukuran per sentri Beat karbu berapa RPM? Jangan terkecoh, per sentri bukan per CVT yang biasa kita kenal. Jadi keduanya memiliki perebdaan.
Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel
kami. Kali ini kita akan membahas mengenai ukuran per sentri Beat karbu.
Selain dari pada per
CVT, masih ada per sentri yang biasanya kerap diubah oleh para modifikator agar
tarikan motor lebih ngacir.
Namun kami cukup miris
juga ketika ada yang berkata bahwa per sentri ini adalah per CVT. Ya tidak
salah juga karena memang ada di bagian CVT.
Tetapi jika YANG
DITUNJUK adalah per CVT yang besar dan hanya 1 buah, itu bukan per sentri dan pasti
kode part antara per sentri serta per CVT itu berbeda.
Per sentri sendiri
adalah pegas sentrifugal yang ada di bagian kampas kopling atau kampas ganda
motor matic.
Fungsi per sentri
motor matic ini adalah untuk membuka dan menutup kampas ganda pada motor matic.
Ukuran Per Sentri Beat Karbu Berapa RPM?
Ukuran per sentri Beat
karbu adalah di bawah 1000 RPM atau sekitar 800 RPM. Sebenarnya antara tingkat
keras suatu pegas dengan RPM (rotasi per menit) ini korelasinya kurang kena.
Pasalnya, satuan
ukuran tingkat kekerasan suatu pegas bukanlah RPM. RPM sendiri merupakan bentuk
dalam mengukur banyaknya putaran dalam waktu 1 menit.
Adapun jika bicara
korelasi, biasanya tingkat keras suatu pegas dinyatakan dalam RPM jika pegas
tersebut mampu bekerja pada RPM tertentu.
Misal jika per sentri
ada di ukuran 800 RPM, maka per setri tersebut akan bekerja saat putaran mesin
memasuki RPM 800 putaran per menit.
Oleh karenanya, jangan
heran jika di suatu motor yang sama-sama per sentrinya 800 RPM, tingkat
kekerasannya berbeda.
Persamaan Per Sentri Beat Karbu
Kita bisa
bereksperimen dengan beberapa motor lain mengenai per sentri motor. MIsal, Beat
Karbu bisa juga menggunakan beberapa per sentri dari motor lain seperti milik:
- PCX 150
- Vario 125
- Vario 150
- ADV 150
- Aerox 155
- Nmax 155
Kode Part Per Sentri Beat Karbu
Sumber: tokopedia.com |
Salah satu per sentri
yang bisa dipasangkan pada Beat Karbu adalah per sentri dengan kode 22401-KVY-900 milik Astra
Honda Motor.
Karena merupakan milik
Astra Honda Motor, sudah jelas ini merupakan per sentri original dan bukan per
sentri aftermarket.
Fungsi Per Sentri Beat Karbu Keras dan Lembek
Sebenarnya sudah
dibahas sebelumnya jika fungsi per sentri adalah untuk membuka dan menutup
kampas ganda pada motor matic.
Namun dari segi
performa, per sentri ini berkebalikan dengan per CVT yang biasa kita kenal.
Jika PER CVT
menggunakan yang lembek, maka tarikan bawah akan lebih loyo namun putaran atas
akan lebih panjang. Sedangkan jika menggunakan yang lebih keras, maka tarikan
awal akan lebih baik tapi top speed atau putaran atas akan berkurang.
UNTUK PER SENTRI,
semakin lembek per-nya, maka tarikan awal akan lebih responsif dan putaran atas
akan jadi loyo. Sedangkan jika menggunakan yang lebih keras, maka tarikan awal
akan jadi loyo dan putaran atas akan jadi lebih panjang.
Perhatikan, pastikan
kita sudah melakukan ubahan lain jika hendak ganti per CVT dan per sentri. Sebab
jika sampai hanya mengganti per CVT dan per sentri saja dengan ukuran yang
keras, maka efeknya motor akan jadi lemot di putaran bawah dan ngambang di
putaran atas.
Jadi ubahan pada per
CVT dan per sentri ini bukan ubahan yang sendiri melainkan perlu dukungan dari
ubahan sektor lain, seperti melakukan bore up, ganti CDI, ganti roller, ganti
knalpot, dll.
Perbedaan Per CVT dan Per Sentri Motor Matic
Seperti yang
disebutkan sebelumnya, per CVT dan per sentri ini meski sama-sama ada di CVT
namun ada bedanya. Perbedaan tersebut kami rangkum di bawah ini:
1. Perbedaan Ukuran
Per CVT biasanya
memiliki ukuran yang jauh lebih besar dari per sentri. Sepintas, per sentri ini
bentuknya lebih mirip dengan per pengait pada kampas rem tromol.
2. Perbedaan Jumlah
Per CVT hanya
berjumlah 1 saja. Sedangkan per sentri biasanya ada 3 buah dan kecil-kecil.
3. Perbedaan Fungsi
Per CVT bertugas
merenggangkan bagian secondary sliding sheave atau puli belakang. Sedangkan per
sentri bertugas merenggangkan kampas ganda atau kampas kopling motor matic.
4. Perbedaan Harga
Secara umum, per CVT
biasanya punya harga yang lebih mahal dari per sentri. Ini tidak terlepas dari
dimensi keduanya yang cukup terpaut jauh.
5. Perbedaan Posisi atau Letak
Letak per CVT ada di
bagian puli belakang, sedangkan per sentri ada di bagian kampas ganda atau
kampas kopling motor matic.
6. Perbedaan Karakter
Seperti yang
disinggung sebelumnya, per CVT yang lembek lebih responsif di putaran atas,
begitu juga sebaliknya. Sedangkan per sentri yang lembek lebih responsif di
putaran bawah, begitu juga sebaliknya.
Artikel ini kami
cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.