Ukuran Velg Astrea Grand dan Rekomendasi Ukuran Ban Astrea Grand
Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai ukuran velg Astrea Grand dan rekomendasi ukuran ban Astrea Grand.
Astrea Grand? Ini
adalah salah satu motor bebek yang pernah dipasarkan oleh Honda di Indonesia.
Motor yang satu ini
punya desain klasik, ya karena memang dipasarkan di era motor bebek yang
konsepnya serupa.
Hingga kini, Honda
Astrea Grand masih banyak diburu untuk keperluan “kanibalan” atau pun untuk
keperluan modifikasian.
Komunitasnya bahkan
cukup solid sehingga membuat Honda Astrea Grand ini tetap banyak mengaspal di
jalan raya pada kondisi tertentu (kopdar komunitas misalnya).
Nah, bila membahas
Astre grand, mungkin kalian akan penasaran dengan ukuran bannya. Jika iya, mari
kita simak sub judul di bawah ini.
Ukuran Velg Astrea Grand
Ukuran Velg Astrea
Grand bagian depan adalah 1.20x17 (kadang ditulis 120x17), sedangkan ukuran velg
Astrea Grand bagian belakang adalah 1.40x17 (kadang ditulis 140x17).
Kadang, penulisan velg
Astrea Grand juga bisa seperti berikut:
- 17x1.20
- 17x1.40
Namun kesemua
penulisan tersebut memiliki maksud yang sama. Untuk mengetahuinya, kita bahas
di sub judul selanjutnya.
Arti Ukuran Velg Astrea Grand Standar
Arti ukuran velg
Astrea Grand standar adalah sebagai berikut:
- 1.20x17: Lebar velg 1.20 inchi, sedangkan diameter ring velg berukuran 17 inchi
- 1.40x17: Lebar velg 1.40 dan diameter ring velg berukuran 17 inchi
Rekomendasi Ukuran Ban Astrea Grand
Rekomendasi ukuran ban
Astrea Grand terbaik adalah ukuran standarnya yakni ukuran 2.25 (kadang ditulis
225) untuk velg depan dan 2.50 (kadang ditulis 250) untuk velg belakang.
Ukuran velg dan ban di
atas adalah standar bawaan dari Honda Astrea Grand. Adapun jika kalian tidak
tahu maksud dari ban berukuran 2.25 dan 2.50, mari kita meluncur ke sub judul
selanjutnya.
Cara Membaca Ukuran Ban Astrea Grand

Awal mula, memang
cukup membingungkan ketika harus membaca ukuran ban dengan angka 2.25 (imperial), terlebih
jika kita terbiasa membaca ukuran ban dengan ukuran metrik seperti
60/90-17 misalnya.
Lalu? Cara membaca
ukuran ban Astrea Grand yang berupa deretan satu angka seperti apa sih?
Astrea Grand
menggunakan ukuran inch atau inci untuk ukuran bannya, di mana secara gambang,
maksud ukuran ban dari Astrea Grand adalah antara lebar ban dan tinggi bannya
berukuran sama.
Misalnya saja adalah
ukuran 2.25 inchi, artinya lebar ban berukuran 2.25 inchi dan tinggi ban juga
berukuran 2.25 inch.
Atau dalam kata lain,
ketika penulisan ban langsung ke satuan inci, maka tinggi ban sama dengan 100%
dari lebar ban.
Jika kita konversi ke
ukuran mm yang biasanya memang digunakan pada satuan ban dalam bentuk metrik,
maka hasilnya adalah sebagai berikut:
Ukuran ban 2.25 inci
sama dengan:
- Lebar ban: 57,15 mm
- Tinggi ban 100% dari lebar ban: 57,15 mm
Bagaimana? Sejauh ini
apakah sudah paham? Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga
bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.