Arti BT Dalam Jual Beli, Ternyata Ini Sobatku!!

Daftar Isi

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai arti BT dalam jual beli.

 

Apa arti BT dalam jual beli online? Mungkin ini adalah salah satu hal yang saat ini tengah kalian pertanyakan.

 

Seiring dengan berkembangnya transaksi secara online di dunia digital, maka semakin banyak pula kosa-kata baru secara gaul non baku yang mungkin tidak kalian pahami.

 

Meski sejatinya istilah-istilah ini sudah sejak tahun 2010-an digunakan, namun nampaknya masih banyak yang tidak mengetahui mengenai istilah tersebut yang salah satunya adalah BT.

 

BT di sini bukanlah bt tentang mood, misal lagi BT. Bukan itu konteksnya. Untuk lebih jelas, simak sub bab di bawah ini.

 

Apa Arti BT Dalam Jual Beli Online ???

Arti BT Dalam Jual Beli, Ternyata Ini Sobatku!!

Arti BT dalam jual beli adalah barter. Ya, BT adalah suatu singkatan yang artinya adalah BarTer. Di mana barter ini secara garis besar adalah transaksi jual beli dengan cara menukar barang.

 

Jika secara umum kita jual beli barang dengan menggunakan uang untuk ditukarkan dengan barang yang hendak kita beli, maka dengan barter biasanya barang yang hendak didapat ditukar lagi dengan barang lain.

 

Praktik barter sendiri sebenarnya sudah dilakukan sejak dahulu kala sebelum uang menjadi alat untuk bertransaksi.

 

Dulu, orang-orang melakukan barter dengan barang lain misalnya saja menukar sekarung beras dengan 4 Kg ikan dan 4 Kg ayam dan lain sebagainya.

 

Untuk sekarang bagaimana? Barter biasanya dilakukan atas asas suka sama suka serta atas prakiraan kesetaraan nilai dari barang tersebut.

 

Misalnya saja, ada yang melakukan BT atau barter velg motor dengan karburator PE 28 original atau praktik tukar-menukar lain yang serupa.

 

19 Singkatan dan Istilah Dalam Jual Beli

Selain BT, masih ada banyak singkatan, frasa, hinga istilah lain yang digunakan dalam melakukan jual beli online maupun offline. Apa sajakah? Berikut penjelasan dan paparannya.

1. TT

TT adalah rekan dari barter, di mana TT dalam jual beli artinya adalah tukar tambah. Tukar tambah ini adalah menukar barang dengan barang lain ditambah dengan sedikit nominal uang.

 

Yang melakukan TT bisa si penjual atau pun si pembeli, yang jelas TT ini mirip-mirip dengan barter yakni didasari atas asas suka sama suka serta atas asas prakiraan nilai dari suatu barang.

 

2. COD

COD dalam jual beli online dan offline adalah cash on delivery yakni pembayaran dilakukan saat barang sudah dikirim pada kita.

 

Praktik COD di jual beli bisa juga dilakukan dengan cara bertamunya penjual dan pembeli terlebih dahulu untuk melihat-lihat barang sebelum akhirnya mengambil keputusan apakah lanjut beli atau tidak.

 

Kini, COD tidak hanya dilakukan oleh penjual dan pembeli saja, sebab kini sistem COD diterapkan dan dilakukan oleh kurir dan pembeli.

 

3. Afgan

Ini adalah salah satu istilah yang bersumber dari salah satu penyanyi pop asal Indonesia yakni Afgansyah Reza. Loh kok? Apa lagi ini? Apakah Afgan tukang jual beli?

 

Arti Afgan dalam jual beli adalah sadis. Ini merujuk pada salah satu lagu yang pernah dibawakan oleh Afgan yang berjudul sadis.

 

Maksud Afgan adalah penjual tidak menghendaki adanya proses tawar-menawar harga dengan rasio yang sangat jauh.

 

Misal awalnya penjual mematok harga 1 juta, kemudian ditawar 200 ribu. Itu sangat sadis atau Afgan sekali bukan?

 

4. Like New

Like new biasanya diterapkan pada barang bekas. Arti like new pada jual beli artinya adalah seperti baru. Ini merupakan frasa umum yang berasal dari Bahasa Inggris.

 

Like di sini tidak diartikan sebagai suka, tetapi diartikan sebagai “seperti” dan new di sini diartikan sebagai “baru”.

 

Like new merujuk pada barang bekas yang hendak dijual dan memiliki kondisi performa serta fisik layaknya seperti baru.

 

Biasanya barang like new adalah barang yang jarang digunakan karena beberapa alasan, seperti kurang cocok, tidak ada waktu untuk menggunakan, hingga salah beli.

 

5. Nepis

Arti nepis dalam jual beli adalah nego tipis (negosiasi tipis) yakni berartikan kita boleh menawar barang yang dijual tetapi hanya diperkenankan menawar dengan harga yang tipis dan tidak Afgan.

 

Misalnya adalah harga barang adalah 550 ribu, kemudian kemungkinan besar barang tersebut hanya bisa ditawar di harga 500 ribu saja.

 

6. NET

Net adalah singkatan dari netto yang artinya adalah nilai bersih. Dalam jual beli, net di sini artinya adalah harganya sudah bersih dan tidak dapat ditawar lagi.

 

Misalnya saja harga barang 1 juta net, artinya barang tersebut ya sudah, tidak dapat ditawar lagi. Tetapi meski begitu, dalam kondisi terpepet karena butuh uang, penjual juga bisa kok menerima negosiasi.

 

7. BU

BU dalam jual beli artinya adalah butuh uang. Biasanya barang yang dijual dengan label BU diberi harga yang murah dari harga pasar serta dijual dalam keadaan mendesak atau sesegera mungkin.

 

8. K

K? apa maksudnya? Pernahkah kalian melihat harga 400K, 1000K, dan lain sebagainya? K sendiri artinya adalah kilo dan dimaksudkan untuk mendefinisikan ribu.

 

400K artinya adalah 400 ribu atau 400.000 dan seterusnya. Ini biasanya digunakan untuk mepersingkat angka nol.

 

9. SOLD OUT

Sold out atau kadang ditulis Sold saja artinya adalah telah terjual. Jadi barang yang sudah dilabeli sold atau sold out artinya sudah terjual.

 

10. Agan atau Gan

Agan atau gan menjadi salah satu singkatan yang populer di kalangan Kaskuser. Disinyalir, gan atau agan ini adalah singkatan dari Juragan!!! Ya kalau dibahasa lebih ringan, artinya adalah bos.

 

Ingat, bos ini tidak merujuk pada makna bos sebenarnya, karena kadang pembeli pun dianggap sebagai “bos” (sinonim dari pembeli adalah raja mungkin ya).

 

11. CLBK

CLBK dalam jual beli artinya bukan Cinta Lama Bersemi Kembali, tetapi artinya adalah Chat Lama Beli Kagak. Ini menggambarkan calon pembeli yang banyak bertanya namun hilang begitu saja.

 

12. No Php

Php di sini bukan brand penjual pizza atau pun salah satu jenis script. PHP dalam jual beli artinya adalah pemberi harapan palsu yakni yang menjanjikan membeli barang namun pada akhirnya menghilang tanpa kabar lagi.

 

No Php sendiri artinya adalah tidak php.

 

13. Ongkir

Ongkir dalam jual beli artinya adalah ongkos kirim yakni biaya atau tarif yang dibebankan ketika mengirimkan barang via jasa ekspedisi.

 

14. FJB

FJB artinya adalah forum jual beli. Yang terkenal sebagai FJB adalah Kaskus, tetapi Facebook Marketplace pun tak jarang dilabeli sebagai FJB.

 

15. PM

PM dalam jual beli artinya adalah Personal Message atau dalam bahasa lain disebut sebagai inbox. Yakni proses tawar-menawar atau tanya barang via pesan pribadi.

 

16. Rekber

Rekber artinya adalah rekening bersama. Dalam jual beli, ini merujuk pada pihak ketiga yang dijadikan sebagai manajemen pembayaran.

 

17. Direct

Direct adalah kebalikan dari rekber. Jika rekber artinya adalah pihak ketiga sebagai media pembayaran, maka direct adalah melakukan transfer secara langsung ke pembeli.

 

18. Up

Up dalam jual beli bisa diartikan sebagai pas atau menyerah. Ini terjadi jika ada kebuntuan dalam tawar-menawar antara penjual dan pembeli. 


Jadi jika kita menawar barang dan penjual berkata up, maka artinya si penjual menyerah akan harga yang ditawar tersebut dan sebaiknya kita cari penjual lain atau tawar harga lebih tinggi lagi.


19. Mulpis

Muplis dalam jual beli artinya adalah mulus pisan, ini diambil dari bahasa Sunda. Jika kita gunakan bahasa yang lebih umum, maka artinya adalah mulus banget!


Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)