Ukuran Ban Standar R15 V4 dan R15M, Terbesar Di Kelasnya?

Daftar Isi

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai ukuran ban standar R15 V4 dan R15M.

 

R15 V4 dan R15M masih hangat diperbincangkan oleh para bikers di Indonesia. Motor sport 150 cc dari Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ini cukup menggebrak pasar sepeda motor domestik.

 

Alasannya sederhana, motor R15 V4 ini mengusung desain R1 series yakni serie tertinggi dari motor sport produksi massal yang dikeluarkan oleh Yamaha.

 

Soal dapur pacu, R15 V4 yang mengeluarkan varian R15 V4 standar dan R15M ini juga tidak memotong daya terbaiknya.

 

Ini cukup berbeda dengan R15 V4 di India, pasalnya di India sendiri menerapkan regulasi emisi gas buang yang lebih ketat ketimbang di Indonesia.

 

Imbasnya, untuk menekan emisi gas buang, maka mau tidak mau R15 V4 di India harus mengorban performa di daya terbaiknya.

 

Di Indonesia, R15 V4 dan R15M sanggup mengeluarkan daya terbaiknya di angka 14.2 kW pada putaran 10.000 RPM.

 

Sedangkan untuk versi India, R15 V4 dan R15M hanya sanggup mengeluarkan daya terbaiknya di angka 13.5 kW pada putaran 10.000 RPM.

 

Oke, kita kembali membahas topik utama di artikel ini…

 

Ukuran Ban Standar R15 V4 dan R15M, Terbesar Dikelasnya?

Ukuran Ban Standar R15 V4 dan R15M Indonesia

Ukuran ban standar R15 V4 dan R15M adalah sebesar 100/80-17 untuk ban depan dan sebesar 140/70-17 untuk ban belakang,

 

Ini adalah ukuran ban yang sama dengan R15 V3 dan masih jadi yang terbesar di kelasnya (kelas motor sport full fairing 150 cc) *terutama untuk ukuran ban belakangnya).

 

Sekedar informasi, arti dari angka yang sudah kami paparkan di atas adalah ban R15 V4 dan R15M punya ban depan dengan lebar sebesar 100 dan tinggi 80 dengan ukuran ring velg sebesar 17 inchi.

 

Sedangkan ukuran ban belakangnya adalah sebesar 140 untuk lebarnya dan tingginya sebesar 70 di ring velg 17 inchi.

 

 Satuan untuk ukuran ban biasanya adalah mm tapi cara membaca ban ini cukup unik. Misalnya saja ukuran 140/70.

 

Artinya adalah ukuran ban tersebut adalah 140 mm untuk lebarnya dan tingginya adalah sebesar 70% dari ukuran total lebar ban yakni 126 mm.

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

iklan fif batujajar

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 
pasang iklan di media online Bandung, KoranBandung.co.id

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)