Ukuran As Roda Depan GL Pro dan Ukuran As Roda Belakang GL Pro

Daftar Isi

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami, kali ini kita akan membahas mengenai ukuran as roda depan GL Pro dan ukuran as roda belakang GL Pro.

 

 Ini adalah salah satu hal yang sering ditanyakan di internet, yakni mengenai ukuran as roda depan dan belakang GL Pro.


Ukuran As Roda Depan GL Pro dan Ukuran As Roda Belakang GL Pro

GL Pro adalah salah satu motor naked dari Astra Honda Motor yang kini sudah tidak dipasarkan lagi. Motor ini dapat dikatakan sebagai motor tua karena memang sudah lama sekali diproduksi unit barunya.


Kurang lebih, motor yang satu ini seangkatan dengan RX King dari Yamaha dan yang menarik dari GL Pro adalah motor yang satu ini kerap dicari unit bekasnya untuk dimodif HEREX.


Nah bicara mengenai ukuran as roda depan dan belakang GL Pro, mari kita bahas bersama saja dalam sub bab di bawah ini.


 Ukuran As Roda GL Pro

Ukuran as roda depan GL Pro adalah sebesar 21 cm untuk panjangnya dan 12 mm untuk diameternya. Sedangkan ukuran as roda belakang GL Pro adalah sebesar 29,5 cm untuk panjangnya dan 14,7 mm untuk diameternya.


Namun mungkin akan ada sedikit perbedaan angka di belakang koma pada beberapa produk as roda GL Pro yang kalian beli.

 

Ukuran As Roda Depan GL Pro

Panjang

21 cm

Diameter

12 mm

Ukuran As Roda Belakang GL Pro

Panjang

29,5 cm

Diameter

14,7 mm

 

Ciri As Roda Mengalami Kerusakan

Berikut ini adalah beberapa ciri dari as roda yang mengalami kerusakan, yakni:

  • As roda mengalami kebengkokan
  • As roda mengalami aus karena terkikis oleh bearing
  • Drat as roda aus atau rusak
  • As roda patah
  • Roda atau velg oleng padahal velg hingga bearing dalam kondisi baik

 

Tips Agar As Roda Lebih Awet

Berikut adalah cara agar as roda lebih awet:

  • Gunakan motor dengan bijak, misal tidak menghantam jalanan rusak dalam kecepatan tinggi atau jangan memuat beban berlebih
  • Jangan memukul as roda, terutama pada bagian dratnya
  • Ganti bearing jika sudah mengalami kerusakan
  • Lumasi as roda, bosh, hingga bearing dengan gemuk atau oli agar menghindari keausan
  • Gunakan as roda yang berkualitas

 

Artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.


Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

iklan fif batujajar

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 
pasang iklan di media online Bandung, KoranBandung.co.id

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)