Motor Bebek Diisi Oli 1 Liter, Apa Efeknya ???

Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini
kita akan membahas mengenai motor bebek yang diisi dengan oli sebanyak 1 liter.
Motor bebek atau yang disebut juga sebagai motor underbone
merupakan salah satu jenis motor yang peminatnya cukup banyak di Indonesia.
Meski peminatnya cukup banyak di Indonesia, namun sayangnya
untuk sekarang ini motor bebek tengah sepi peminat karena segmentasi motor
metik di Indonesia semakin menjamur dan melibas jenis genre motor lain.
Motor bebek sendiri sama seperti motor secara umum yakni
harus diganti oli jika sudah waktunya untuk ganti oli pada mesin.
Lalu mungkin kita bertanya, apa efek dari motor bebek yang
diisi oli sebanyak 1 liter?
1. Tidak Berefek, Asal….
Yang pertama adalah tidak berefek dengan catatan bahwa motor
bebek tersebut membutuh oli mesin dengan takaran oli sebanyak 1 liter.
Nah jika ternyata takaran oli dari motor bebek kalian bukan 1
liter, maka simak efek yang lain di bawah ini.
2. Tidak Dianjurkan, Karena….
Nah jika takaran oli dari motor bebek kalian adalah lebih
dari 1 liter misal 1.1 liter, maka mengisi oli dengan takaran 1 liter tidak
dianjurkan, sebab dapat menyebabkan beberapa efek buruk seperti:
a. Mesin jadi cepat panas.
b. Suara mesin berisik.
c. Komponen mesin jadi mudah aus.
d. Tarikan jadi lebih pendek nafasnya.
Tetapi kami lebih condong jika motor bebek kalian menggunakan
takaran oli yang di bawah 1 liter, simak saja deh sub bab terakhir di bawah
ini.
3. Tarikan Berat, Tapi….
Nah kebanyakan motor bebek ini menggunakan takaran oli mesin
di bawah 1 liter yakni biasanya adalah 0.8 liter (800 ml) atau 0.75 liter (750
ml).
Jika motor kalian menggunakan takaran oli di bawah 1 liter
seperti yang sudah kami sebutkan di atas, maka menggunakan oli dengan takaran 1
liter dapat menyebabkan:
a. Tarikan motor jadi lebih berat.
b. Suara mesin jadi lebih senyap.
c. Mubazir karena oli bertakaran 1 liter lebih mahal dari oli
bertakaran 0.8 liter dengan catatan dari merek dan spek yang sama.
Nah adapun sebenarnya pada beberapa motor, jika takaran oli
berlebihan, maka oli yang berlebihan tersebut akan diarahkan dari lubang hawa
menuju filter udara.
Well, meski menggunakan oli berlebihan itu tidak baik, tetapi
efek yang ditimbulkan dari oli yang berlebihan tidak separah dari efek oli yang
kurang takarannya.
Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata
semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.