Ukuran Roller Honda Scoopy Biar Kenceng
Daftar Isi
Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami.
Kali ini kita akan membahas mengenai ukuran roller untuk Honda Scoopy biar
kenceng.
Honda Scoopy merupakan motor metik
yang diproduksi dan dipasarkan oleh Astra Honda Motor (AHM).
Scoopy dari Honda memiliki desain
yang klasik namun dengan mesin dan fitur yang sudah modern (dibuktikan dengan
mesin yang sudah injeksi).
Scoopy ini sudah masuk ke generasi
injeksi dan ukuran roller dari Scoopy injeksi dan non injeksi memiliki
perbedaan.
Honda Scoopy menggunakan CVT untuk
media penyalur daya dari mesin ke roda belakang. Pada bagian dalam CVT sendiri
terdapat dua elemen penting yakni roller dan vbelt.
Roller dan vbelt ini menjadi
pengganti gear dan rantai pada motor dengan jenis non metik. Nah teruntuk
roller, biasanya roller ini disebutkan dalam satuan berat yakni gram.
Ukuran roller standar dari Honda
Scoopy kami bagi dua dalam tiap varian yakni Scoopy non injeksi dan Scoopy
injeksi sebagai berikut:
1. Ukuran roller standar dari Honda
Scoopy adalah seberat 12 Gram.
2. Ukuran roller standar dari Honda
Scoopy FI adalah seberat 13 Gram.
3. Ukuran roller standar Honda Scoopy Fi eSP adalah seberat 15 Gram.
Jika kalian hendak melakukan
modifikasi pada roller Scoopy, maka perlu diperhatikan acuan dalam mengubah
ukuran roller yakni:
Ganti roller dengan ukuran yang lebih ringan untuk mencari akselerasi
(untuk keperluan tanjakan) dan ganti roller ke ukuran yang lebih berat untuk
keperluan top speed.
Jadi ukuran roller Scoopy biar
kenceng adalah dengan menggunakan roller dengan ukuran di atas 12 gram untuk
Scoopy karbu dan di atas ukuran 13 gram untuk Scoopy injeksi (Kedua jenis
Scoopy tersebut dapat menggunakan roller dengan ukuran 15 gram).
Lakukan perubahan secara menyeluruh
dan jangan disilang untuk mengindari terjadinya keausan yang signifikan pada
area CVT motor.
Dan sebagai informasi tambahan,
roller sendiri bisa dipakai sampai 25.000 Km, namun pada tiap 10.000 Km sekali
harus dilakukan pengencekan.
Perlu dipertimbangkan bahwa jika kita
ngebet ingin kenceng dengan mengganti ukuran roller maka akan ada yang
dikorbankan. Hal yang dikorbankan tersebut adalah akselerasi (jadi kurang
bertenaga di tanjakan).
Nah artikel ini kami cukupkan
sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.