Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Vixion All Varian (Gen 1 – VVa)
Satupiston.com - Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami.
Kali ini kita akan membahas mengenai letak nomor rangka dan nomor mesin dari
Vixion all varian atau semua varian dimulai dari gen 1 hingga gen VVa.
Sebenarnya gen atau generasi VVa
hanya dimiliki oleh Yamaha Vixion R keluaran terbaru, namun generasi VVa ini
juga ditandai dengan lahirnya All New Vixion versi terbaru setelah Vixion
Advance.
Jadi supaya lebih mudah kita
spesifikan saja gen VVa ini sebagai gen Vixion setelah Vixion Advance. Sebelumnya
kita mungkin sudah tahu bahwa motor Vixion ini ada beberapa versi atau varian.
Varian tersebut adalah Vixion
generasi awal yang headlampnya masih bulat, lalu Vixion generasi kedua yang
headlampnya sudah mulai ada lekukan tajam, kemudian masuk generasi ketiga yang
dinamai sebagai Vixion Lightning, kemudian masuk generasi keempat yang dinamai
sebagai Vixion Advance, dan generasi terbarukan adalah generasi All New Vixion
yang mana keluar juga varian generasi kedua dari Vixion R yang sudah menerapkan
teknologi VVa.
Langsung saja kita bahas mengenai
letak nomor rangka dan nomor mesin dari Vixion All Varian ini. Kurang lebih
letak nomor rangka dan nomor mesinnya adalah sebagai berikut:
Letak nomor rangka dari Vixion
generasi Advance ke bawah ada di bagian besi yang menopang jok belakang. Sedangkan
untuk generasi setelah Vixion Advance, letak nomor rangkanya ada di bagian
rumah komstir sebelah kanan. Adapun untuk nomor mesin dari Vixion ada di bagian
blok mesin sebelah kiri dekat perseneling.
Nah dari pernyataan di atas dapat
kita simpulkan bahwa ada perbedaan letak nomor rangka dari generasi Vixion
Advance ke bawah dengan letak nomor rangka dari Vixion setelah generasi
Advance.
Sedangkan untuk letak nomor mesin
dari tiap varian Vixion letaknya sama yakni ada di bagian blok mesin sebelah
kiri yang dekat dengan as perseneling.
Nomor rangka dan nomor mesin ini
merupakan sekumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, jadi jika pada area
yang disebutkan di atas terdapat kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan,
maka itu adalah nomor rangka dan nomor mesinnya.
Untuk ilustrasinya kami paparkan
pada gambar-gambar di bawah ini:
Letak Nomor Rangka Vixion Generasi Advance Ke Bawah
Ilustrasi gambarnya ada di bawah
ini (ingat ini hanya ilustrasi):
Sumber: Youtube/ Channel Zahby |
Letak Nomor Rangka Vixion Generasi Setelah Advance
Ilustrasinya ada di bawah ini:
Sumber: Youtube/ Channel Zahby |
Letak Nomor Mesin Vixion Semua Varian
Ilustrasinya ada di bawah ini:
Sumber: Youtube/ Candra Istyawan |
Nah nanti mungkin ada yang bertanya
kalau Vixion R bagaimana letak nomor rangka dan nomor mesinnya? Untuk nomor
mesin Vixion R sama seperti nomor mesin Vixion lain yakni di bagian blok mesin
kiri yang dekat dengan perseneling.
Kemudian untuk generasi Vixion R
VVa, maka letak nomor rangkanya ada di bagian rumah komstir sebelah kanan. Untuk
melihat nomor rangka sendiri caranya cukup mudah yakni dengan melihat
shockbreaker depan bagian kanan kemudian cari bagian rangka yang memiliki
pahatan kombinasi huruf dan angka yang sejajar dengan shockbreaker depan bagian
kanan.
Adapun untuk Vixion R generasi
pertama kami belum bisa pastikan letak nomor rangkanya, tapi yang jelas Vixion
R generasi pertama letak nomor rangkanya antara di bagian rangka belakang di
bawah jok atau ada di bagian rumah komstir sebelah kanan.
Untuk nomor mesin dari Vixion R
generasi pertama sendiri ada di bagian blok mesin sebelah kiri dekat dengan
perseneling.
Untuk lebih memastikan mengenai
letak nomor rangka dan nomor mesin dari Vixion, silahkan samakan nomor rangka
dan nomor mesin yang kita temukan di Vixion dengan nomor rangka dan nomor mesin
yang tertera pada STNK atau pada BPKB.
Artikel ini kami cukupkan sampai di
sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.