15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion

Daftar Isi
15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: yamaha-motor.co.id


Satupiston.com – Assalamu’alaikum. Kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai pilihan-pilihan oli yang cocok atau yang bagus untuk Vixion.

 

Vixion merupakan salah satu motor naked berkubikasi 150 cc tersukses yang pernah diluncurkan oleh Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di Indonesia.

 

Penjualan dari Yamaha Vixion sendiri setidaknya mampu mengungguli penjualan dari kompetitornya seperti CB150 hingga GSX S-150.

 

Nah Vixion versi terbaru sendiri menggunakan mesin dengan kubikasi mesin sebesar 149.8 cc yang sanggup memuntahkan daya terbaiknya di angka 12.2 kW pada putaran 8.500 Rpm, sedangkan torsi terbaiknya adalah sebesar 14.5 Nm pada putaran 7.500 Rpm.

 

Bicara soal oli, Yamaha Vixion ini menggunakan takaran oli sebanyak 1 liter atau 1000 ml. Untuk urusan oli, sebenarnya Vixion tidak begitu rewel.

 

Tapi perlu dicatat bahwa untuk Vixion yang masih muda yakni pemakian masih di bawah 5 tahun atau di bawah 60.000 Km, maka dapat menggunakan oli yang encer semisal 10W-40, 10W-50, atau yang sedikit lebih kental yakni 15w-40.

 

Namun jika motor Vixion-nya sudah mulai tua yakni sudah dipakai berjarak lebih dari 60.000 Km atau lebih dari 5 tahun, maka ada baiknya untuk menggunakan oli yang cukup kental semisal oli dengan kekentalan 20W-40, 20W-50, atau bila ingin yang sedikit encer dapat menggunakan oli dengan kekentalan 15W-50.

 

Nah langsung saja berikut pilihan oli yang bagus atau yang cocok dan kami rekomendasikan untuk Vixion.

 

1. Yamalube Sport (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: yamaha-motor.co.id


Opsi yang pertama yang kami rekomendasikan untuk Yamaha Vixion adalah Yamalube Sport. Oli buatan Yamaha ini memang direkomendasikan untuk motor-motor Yamaha dengan jenis kopling basah seperti Yamaha Vixion.

 

Yamalube sport sendiri merupakan oli dengan bahan baku semi sintetik yang artinya relatif lebih baik dari oli dengan jenis bahan baku mineral.

 

Oli yang satu ini dibanderol persatu liternya sekitar Rp. 50.000an. Nah dengan kekentalan 10W-40, kami rasa oli yang satu ini cocok untuk motor Vixion yang telah mencapai jarak tempuh kurang dari 60.000 Km.

 

Untuk kalian yang hendak mencari review dari oli Yamalube Sport, silahkan simak link artikel di bawah ini:

 

Baca Juga: Review Oli Yamalube Sport 4T 10W – 40

 

2. Yamalube Super Sport (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: yamaha-motor.co.id


Oli selanjutnya yang kami rekomendasikan untuk Yamaha Vixion adalah Yamalube Super Sport yang terkategori sebagai oli yang berbahan baku full Synthetic.

 

Karena merupakan oli dengan bahan baku full synthetic, maka oli Yamalube Super Sport ini relatif lebih unggul bila dibandingkan dengan oli Yamalube Sport.

 

Oli ini cocok untuk motor Vixion yang penggunaannya masih di bawah 60.000 Km. Oh iya, harga dari oli Yamalube Super Sport adalah sekitar Rp. 80.000an. Dan jika kalian penasaran dengan perbedaan Yamalube Super Sport dan Yamalube Sport, maka kalian dapat simak link artikel di bawah ini:

 

Baca Juga: Perbedaan Oli Yamalube Sport dan Yamalube Super Sport

 

3. Shell Advance Ultra (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: tokopedia.com


Selanjutnya ada Shell Advance Ultra yang memiliki kekentalan 10W-40. Oli yang bersertifikasi Jaso MA2 ini terkategori sebagai oli full synthetic yang memiliki harga sekitar Rp. 95.000 persatu liternya.

 

Oli yang satu ini cocok untuk Yamaha Vixion yang jarak tempuhnya belum mencapai 60.000 Km.

 

4. Enduro Racing (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: tokopedia.com

Selanjutnya ada Enduro Racing yang mmiliki kekentalan sebesar 10W-40. Oli asal Pertamina ini termasuk oli semi sintetik yang cukup cocok untuk Yamaha Vixion yang masih berusia muda dan belum mencapai jarak tempuk sebanyak 60.000 Km.

 

Satu liter oli Enduro Racing sendiri dibanderol sekitar Rp. 50.000an. Untuk kalian yang mencari review dari Enduro Racing, maka silahkan simak tautan link di bawah ini:

 

Baca Juga: Review Penggunaan Oli Enduro Racing Pada Yamaha Byson

 

5. BM1 Gold Series (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: shopee.co.id


Oli rekomendasi selanjutnya adalah oli BM1 Gold Series yang memiliki kekentalan 10W-40. Oli yang satu ini merupakan oli full sintetik yang dibanderol perliternya seharga Rp. 140.000an.

 

Oli yang dikemas dalam kemasan plastik ini cocok untuk Yamaha Vixion yang masih muda dan belum menempuh jarak sejauh 60.000 Km.

 

6. TOP1 Action Plus (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: bukalapak.com


Oli yang identik dengan kemasan kaleng berwarna ungu ini berbahan semi synthetic dan memiliki kekentalan 10W-40.

 

Persatu liternya, oli ini dibanderol seharga Rp. 60.000an yang tentunya cukup murah bila kita pandang dari bahan bakunya.

 

Oli ini cukup cocok untuk Yamaha Vixion yang masih berumur mudah dan belum menyentuh jarak tempuh sejauh 60.000 Km.

 

7. Motul 5100 Ester (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: bukalapak.com


Oli rekomendasi selanjutnya adalah Motul 5100 Ester yang memiliki kekentalan 10W-40 dan berbahan baku Ester.

 

Oli yang satu ini menggunakan bahan baku yang disinyalir digunakan untuk bahan baku pelumasan pada pesawat terbang. Oleh sebab itu, maka tidak heran jika oli Motul yang satu ini terkategori sebagai oli yang premium.

 

Satu liter dari Motul 5100 Ester dibanderol sekitar Rp. 135.000an. Motul  5100 Ester sendiri cocok untuk Yamaha Vixion yang masih berumur muda.

 

8. Castrol Power 1 Racing (SAE: 10W-40)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: castrol.com


Selanjutnya adalah oli berbahan sintetik penuh dari Castrol yakni Castrol Power 1 Racing yang memiliki kekentalan 10W-40.

 

Oli yang satu ini dibanderol sekitar Rp. 120.000an untuk satu liternya. Oli ini cocok untuk motor Vixion yang masih tergolong muda.

 

9. BM1 PC 1000 (SAE: 15W-50)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion


Berikutnya kita masuk ke oli yang cuckup kental yang cocok untuk Yamaha Vixon yang sudah tua yakni Vixion yang sudah melalui jalanan sejauh lebih dari 60.000 Km.

 

BM PC 1000 sendiri merupakan oli full synthetic yang dibanderol sekitar Rp. 70.000an. Untuk kalian yang mencari review dari oli BM1 PC 1000, silahkan simak artikel di bawah ini:

 

Baca Juga: Review Oli BM1 PC 1000 15W-50

 

10. Enduro 4T (SAE: 20W-50)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion


Selanjutnya ada oli dari Pertamina lagi yakni Enduro 4T yang memiliki kekentalan 20W-50 yang dapat dikatakan lebih kental dari oli Enduro Racing. Harga dari oli ini adalah sekitar Rp. 50.000an.

 

Oli yang satu ini cocok untuk motor Vixion yang sudah tua yakni sudah menempuh jarak lebih dari 60.000 Km. Review dari oli Enduro 4T dapat kalian baca pada tautan link di bawah ini:

 

Baca JugaReview Penggunaan Oli Enduro 4T 20W-50

 

11. Shell Advance AX5 (SAE: 15W-40)

15 Pilihan Oli Y15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixionang Bagus Untuk Vixion
Sumber: tokopedia.com


Oli dari pabrikan Inggris-Belanda ini merupakan oli mineral yang cocok untuk motor Vixion yang hendak menjadi motor tua hehe.

 

Mungkin jika ditaksir, oli ini cocok untuk Vixion yang telah melewati jarak tempuh sekitar 40.000 Km – 50.000 Km. Harga dari oli ini persatu liternya cukup murah yakni di bawah harga Rp. 50.000an.

 

Jadi untuk kalian yang mencari oli yang ramah di kantong, maka oli ini dapat jadi salah satu opsinya. Review dari oli ini silahkan dibaca pada tautan link di bawah ini:

 

Baca Juga: Review Oli Shell Advance AX5 4T 15W-40

 

12. Mesran Super (SAE: 20W-50)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: tokopedia.com


Selanjutnya ada oli dari Pertamina lagi yakni oli Mesran Super yang memiliki kekentalan 20W-50. Dapat dibilang bahwa oli yang satu ini merupakan yang kental dan tentunya cocok untuk Vixion yang sudah tua yakni Vixion yang sudah melintasi jalanan sejauh 60.000 Km.

 

13. Top 1 MC (SAE: 20W-50)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: tokopedia.com


Jika Vixion yang kita punya sudah terkategori tua, maka oli kental adalah opsi yang dapat digunakan karena dapat membuat bunyi mesin jadi lebih senyap.

 

Salah satu opsi oli yang kental dalah Top 1 MC yang kami rasa tidak boleh dilewatkan sebagai opsi oli untuk Yamaha Vixion.

 

14. Castrol Activ 4T (SAE: 20W-50)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion


Masih dari kalangan oli kental, kali ini datang dari pabrikan oli yang cukup terkemuka yakni Castrol Activ 4T.

 

Oli yang satu ini tergolong merupakan oli yang cukup murah karena berharga Rp. 50.000an untuk kemasan satu liternya.

 

15. Motul Multi Power (SAE: 20W-50)

15 Pilihan Oli Yang Bagus Untuk Vixion
Sumber: tokopedia.com


Yang terakhir dari list kami adalah Motul Multi Power yang memiliki kekentalan 20W-50. Oli yang berharga sekitar Rp.90.000an persatu liternya ini cocok untuk Yamaha Vixion yang sudah terkategori tua yakni yang sudah menempuh jarak sejauh 60.000 Km lebih.

 

Catatan: List di atas diurutkan secara random atau secara acak dan harga yang dicantumkan pun merupakan taksiran harga yang artinya dapat berubah sewaktu-waktu.

 

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.

Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.


 ⚠  Iklan  ⚠