Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Ninja 250 Fi
Daftar Isi
Satupiston.com – Assalamu’alaikum, kembali lagi pada artikel kami.
Kali ini kita akan membahas mengenai letak nomor rangka dan nomor mesin dari
Kawasaki Ninja 250 Fi.
Kawasaki Ninja 250 Fi dua silinder
merupakan motor sport full fairing yang
kubikasinya adalah sebesar 250 cc.
Kawasaki Ninja 250 Fi sudah
mengaplikasikan sistem pengabutan injeksi, selain itu kontruksi mesinnya pun
menggunakan mesin dengan model dua silinder.
Jadi sudah jelas bahwa Kawasaki
Ninja 250 Fi merupakan salah satu motor premium di Indonesia untuk kelas 250
cc.
Bicara soal letak nomor rangka dan
nomor mesin, rupanya cukup susah juga untuk mencarinya terutama pada bagian nomor mesinnya
karena nomor mesin dari Kawasaki Ninja 250 Fi terletak di bagian dalam bodi (walau
tidak terlalu tertutup juga sih hehe).
Namun kami akan coba jelaskan
dengan sedetail mungkin dimana letak dari nomor rangka dan nomor mesin dari
Kawasaki Ninja 250 Fi dua silinder.
Nomor Rangka Kawasaki Ninja 250 Fi
terletak pada bagian rumah komstir bagian kanan, sedangkan nomor mesin pada
Ninja 250 Fi terletak pada bagian blok kopling bagian atas.
Untuk melihat nomor rangka, caranya
cukup mudah, kita perhatikan saja bagian shock
depan bagian kanan, kemudian cari kumpulan huruf dan angka yang terdapat
pada bagian rangka yang sejajar dengan shock
depan bagian kanan.
Letak nomor rangka dari Kawasaki
Ninja 250 Fi sendiri hampir sama letaknya dengan motor-motor sport naked 150 cc dari pabrikan Yamaha.
Jika pada area yang disebutkan di
atas terdapat kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, maka itulah nomor
rangkanya.
Untuk lebih jelasnya silahkan simak
gambar di bawah ini:
Sumber: Youtube/ Candra Istyawan |
Nah sedangkan untuk nomor mesin,
kita cukup perhatikan blok mesin bagian kanan tepatnya pada bagian blok
kopling.
Pada bagian blok kopling, lihat
bagian atas sebelah kiri. Sama halnya seperti nomor rangka, nomor mesin pun
merupakan kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan.
Jadi jika pada bagian blok kopling
bagian atas terdapat kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, maka itulah
nomor mesinnya.
Untuk lebih jelasnya silahkan simak
gambar di bawah ini:
Sumber: Youtube/ Channel Zahby |
Untuk lebih meyakinkan lagi,
silahkan samakan nomor rangka dan nomor mesin yang terdapat pada Kawasaki Ninja
250 Fi dengan nomor rangka dan nomor mesin pada STNK atau pada BPKB.
Nah artikel ini kami cukupkan
sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.