Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Ninja 150 R

Daftar Isi

 
Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Ninja 150 R
Sumber: olx.co.id

Satupiston.com – Assalamu’alaikum, kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai letak nomor rangka dan nomor mesin dari Kawasaki Ninja 150 R.


Kawasaki Ninja 150 R atau biasa juga disebut sebagai Kawasaki Ninja 150 L merupakan motor 2 tak dengan aliran naked yang mana untuk sekarang sudah tidak diproduksi lagi.

Sebetulnya Kawasaki Ninja 150 R merupakan salah satu motor yang laris manis di pasaran Indonesia, namun kendala aturan emisi gas buang bagi kendaraan membuat Kawasaki Ninja 150 R harus rela diberhentikan produksinya.

Sampai saat ini masih banyak yang menggunakan motor naked racikan Kawasaki Motor Indonesia (KMI) ini.

Alasannya adalah karena akselerasi serta top speed dari Kawasaki Ninjja 150 R yang luar biasa garang dan beringas yang tentunya sulit dirasakan pada motor naked 150 cc 4 tak.

Bicara soal nomor rangka dan nomor mesin dari Kawasaki Ninja 150 R, kurang lebih letaknya adalah sebagai berikut:

Letak nomor rangka Ninja 150 R terletak di bagian rangka belakang bagian kiri, sedangkan untuk nomor mesin dari Ninja 150 R terletak pada bagian atas blok mesin bagian kiri.

Untuk melihat nomor rangka, kita harus melepaskan cover bodi bagian belakang yang sebelah kiri.

Untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar di bawah ini:

Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Ninja 150 R


Nomor rangka sendiri merupakan kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, jadi jika pada daerah yang disebutkan di atas terdapat kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, maka itulah nomor rangka dari Ninja 150 R.

Sedangkan untuk nomor mesin, kita juga harus sedikit membuka cover bodi yang menghalangi. Nomor mesin dari Kawasaki Ninja 150 R terletak pada bagian atas blok mesin sebelah kiri.

Untuk lebih jelasnya silahkan simak gambar di bawah ini:

Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Ninja 150 R


Sama seperti nomor rangka, nomor mesin pun merupakan kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan.

Jadi jika pada bagian blok mesin bagian kiri terdapat kumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, maka itulah nomor mesin dari Kawasaki Ninja 150 R.

Untuk lebih meyakinkan, silahkan samakan nomor rangka dan nomor mesin pada Kawasaki Ninja 150 R dengan nomor rangka dan nomor mesin pada STNK ataupun pada BPKB.

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaium.

Sumber gambar: Youtube/ The Green Blog


Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)