Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Vixion Lightning

Daftar Isi

Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Vixion Lightning
Satupiston.com – Assalamu’alaikum, kembali lagi pada artikel kami. Kali ini kita akan membahas mengenai letak nomor rangka dan nomor mesin dari Yamaha Vixion lebih tepatnya Yamaha Vixion Lightning.

Jika kami tidak salah, Yamaha Vixion Lightning merupakan motor Vixion generasi ketiga yang dijual di Indonesia.

Motor ini sekarang sudah tidak dijual dan diproduksi lagi di YIMM, karena Yamaha Vixion lightning sudah digantikan oleh generasi Vixion terbaru.

Namun jika boleh jujur, Yamaha Vixion ini merupakan motor dengan popularitas cukup tinggi terlebih untuk versi Vixion Lightning.

Hal tersebut dapat dilihat dari data penjualan yang mana saat itu didukung pula dengan tren motor naked 150 cc yang cukup laris dan yang membuat laris tentunya karena munculnya Yamaha Vixion ini yang terbukti tidak mampu dibendung penjualannya oleh kompetitornya yakni Honda CB 150R.

Bicara soal letak nomor rangka dan nomor mesin dari Yamaha Vixion Lightning, ternyata ada sedikit perbedaan dari Yamaha Byson karbu.

Letak nomor rangka Yamaha Vixion Lightning berada di bawah jok belakang, sedangkan letak nomor mesin berada pada bagian blok bagian kiri atau blok spull yang mana letaknya tepat sejajar dengan area perseneling motor.

Ilustrasi nomor rangka ada di bawah ini:

Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Vixion Lightning
Sumber: Youtube/ Channel Zahby

Ilustrasi nomor mesin ada di bawah ini:

Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Vixion Lightning
Sumber gambar:  Youtube/ Candra istyawan


Bagaimana, cukup mudah bukan untuk menemukannya? Sekedar informasi, penting kiranya bagi kita untuk mengetahui letak nomor rangka dan nomor mesin dari kendaraan kita.

Hal tersebut guna mempermudah kita mencocokan data sepeda motor dengan data pada STNK serta pada BPKB.

Selain itu, nomor rangka dan nomor mesin tiap lima tahun sekali akan dicek pada saat kita mengganti plat nomor di SAMSAT. Oleh karenannya kita harus dengan bijak menjaga keterlihatan nomor rangka dan nomor mesin agar tiap lima tahun sekali kita dapat meregistrasikan sepeda motor kita.

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.

Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

  Ikuti Kami di  -Google News-

 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)