Letak Nomor Rangka dan Nomor Mesin Honda Revo
Daftar Isi
Satupiston.com – Assalamu’alaikum, kembali lagi pada artikel kami.
Kali ini kita akan membahas mengenai letak nomor rangka dan nomor mesin dari
sepeda motor Honda Revo.
Jika bicara mengenai sepeda motor
bebek yang bandel dan irit setelah era Honda Supra Fit, tentu sebagian dari
kita akan menyebut nama Honda Revo.
Ya, secara mesin mungkin sekilas
seperti pendahulunya yakni Honda Supra Fit, namun secara desain, Honda Revo ini
memiliki sedikit perbedaan dengan Honda Supra Fit.
Namun meski memiliki perbedaan,
nyatanya Honda Revo ini menjadi alternatif bagi sebagian orang jika
menginginkan sepeda motor yang irit dan juga bandel.
Honda Revo sendiri banyak dijuluki
sebagai motor koperasi, kenapa? Karena banyak dari koperasi simpan pinjam di
Indonesia yang menyediakan inventaris kerja dari Honda Revo.
Maka tidak heran jika banyak
guyonan mengenai “Honda Revo ku kebut, di sanalah nasabahku kalang kabut” haha.
Oke kembali lagi pada topik utama
yakni mengenai letak nomor mesin dan nomor rangka dari Honda Revo.
Letak nomor rangka dari Honda Revo
terletak pada bagian besi belakang yang tepat berada di ujung bawah jok.
Jadi jika kita buka jok Honda Revo,
maka kita lihat pada bagian besi yang tepat berada di ujung bawah jok.
Jika pada daerah yang disebutkan
tadi ada sekumpulan huruf dan angka yang dikombinasikan, maka itulah nomor
rangkanya.
*Nomor rangka Honda Revo tahun 2010 ke bawah ada di bagian kiri leher kemudi atau rumah komstir. Ini mirip seperti nomor rangka dari Supra Fit.
Gambarnya di bawah ini untuk nomor rangka Revo tahun 2010 ke bawah:
Sedangkan nomor mesin terletak pada
bagian blok mesin bagian kiri dekat dengan area perseneling atau pengoperan
gigi dari Honda Revo.
Sama seperti nomor rangka, nomor
mesin pun merupakan kumpulan angka dan huruf yang dikombinasikan.
Jadi jika pada area yang disebutkan
di atas ada sekumpulan angka dan huruf, maka itulah nomor rangka dan nomor
mesinnya.
Untuk memastikan, silahkan cek STNK
dan BKPB kemudian samakan nomor mesin dan nomor rangka pada STNK dan BPKB
dengan nomor mesin dan nomor rangka pada sepeda motor.
Nah artikel ini kami cukupkan
sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.