Iseng Potong Spakbor Kolong Yamaha Byson Karbu, Lumayan Juga Tampilannya

Daftar Isi



Assalamu’alaikum.
Kembali lagi pada artikel kami, kali ini kita akan membahas mengenai pengalaman kami beberapa waktu lalu yang memotong spakbor kolong dari Yamaha Byson karbu.


Spakbor kolong atau cover arm, atau hunger arm, atau apalah itu adalah bagian pada motor Yamaha Byson karbu yang terletak di bawah bodi belakang. Letaknya tepat berada di atas ban belakang.

Pada artikel kami sebelumnya, kami sempat membuat artikel tentang kami yang memasangkan bodi belakang model Yamaha M1 untuk Yamaha Vixion old untuk Yamaha Byson karbu kami.

Dan dari pemasangan tersebut, kami memiliki sedikit masalah yang harus disesuaikan sedemikian rupa.

Salah satu masalah yang cukup menggangu adalah spakbor kolong yang selalu terkena bodi belakang ketika motor tengah menanggung beban berat, semisal sedang berboncengan dan motor berjalan pada area yang jalannya tidak mulus.

Pada awal-awal sih masih bisa ditolerir, tapi lama kelamaan, yang namanya plastik berbenturan dengan fiber pasti keduanya akan termakan.

Nah opsi kami saat itu adalah menaikan shock belakang dengan menggunakan peninggi shock, atau mencopot spakbor kolong.

Opsi pertama belum kami lakukan, karena kami masih was-was dengan dampak negatif yang kelak akan ditimbulkan dari peninggi shock tersebut. Selain itu, motor kami pun sering digunakan untuk membawa ibu kami, sehingga kalau bodi belakang semakin ditinggikan, maka takut malah merepotkan ibu kami ketika hendak menaiki motor.

Opsi kedua sudah kami lakukan sebelumnya, namun mencopot spakbor kolong malah membuat kaki-kaki dari Yamaha Byson kami menjadi semakin cungkring.

Ya maklum saja, ukuran swing arm dari Yamaha Byson karbu terbilang ramping bila dibandingkan dengan kompetitor sejenis.

Akhirnya kami berfikir kenapa tidak potong saja hunger atau topi dari spakbor kolongnya? Toh bisa terhindar dari benturan antar bodi dan menjaga penampilan kaki-kaki tetap terlihat berisi.

Akhirnya setelah bertapa beberapa hari di kamar, kami putuskan untuk memotong spakbor kolong dari Yamaha Byson karbu kami.

Berbekal gurinda tangan, kami potong area topinya saja. Sekedar tips, jika memotong plastik, ada baiknya gunakan saja gergaji besi, karena ketika kami menggunakan gurinda tangan, hasilnya malah membuat daerah sekitaran spakbor menjadi meleleh dan membuat hasil potongan menjadi tidak begitu rapih.

Iseng Potong Spakbor Kolong Yamaha Byson Karbu, Lumayan Juga Tampilannya


Namun bila untuk sekedar terpasang, kami rasa spakbor kolong ini masih layak lah ditempel pada tunggangan besi tua kami hehe. Dan look atau tampilannya pun masih terbilang lumayan, agak beda dengan yang lain hehe.

Next step bila ada dana dan waktu yang luang, kami akan cat spakbor kolong beserta armnya, biar warnannya lebih menyatu hehe.

Iseng Potong Spakbor Kolong Yamaha Byson Karbu, Lumayan Juga Tampilannya


Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini, akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.
Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.

  Ikuti Kami di  -Google News-


 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)