Lagi Terjadi, Kasus Penipuan Jual Beli Online Via Facebook!!! Tandai Pelakunya!

Daftar Isi



Assalamu’alaikum.
Kembali lagi pada artikel satupiston.com. Kali ini kita akan memberitakan mengenai kasus penipuan jual beli online via Facebook.


Sebelumnya kami telah membuat artikel mengenai bengkel motor yang culas serta tips membeli barang onderdil secara online via aplikasi jual beli online seperti Bukalapak.

Pada kesempatan kali ini, kami menemui sebuah kasus yang dapat dikatakan de javu atau sering sekali terjadi dan terjadi berulang-ulang.

Adalah kasus jual beli online melalui akun Facebook yang kali ini memakan korban. Kita simak saja gambar di bawah ini.

Lagi Terjadi, Kasus Penipuan Jual Beli Online Via Facebook!!! Tandai Pelakunya!


Maaf ada yg kenal sama orang ini

kronologi:
ane beli spedo+lampu+breket seperti di foto
sebelum ane transfer duit ana minta bukti resi pengiriman.ya
nahh dia udah kirim tuh resi ya ke ane
yaudah ane transfer duit.y

tp udah seminggu...barang belum sampe
pas ane tanya ke dia.. dgn baik2 di whatsapp ehh malah di blok
nahh td di grup ni. dia posting blok head..

ane tanya lg di komentar
knapa barang yg ane pesen kaga sampe.. tp malah di blok terus di hapus postingan dia” Tutur Indrawansyah di grup Facebook Kawasaki Ninja R 150/ RR 150 Seluruh Indonesia.

Adapun terduga pelaku penipuan jual beli online via Facebook adalah akun Facebook bernama Ayu Wulan Dari Iskandar. Sebetulnya kami duga akun tersebut adalah akun palsu. Namun terlepas dari itu, ada baiknya kita hindari transaksi jual beli dengan akun Facebook tersebut.

Nah sebelumnya mari kita lihat unggahan barang jualan akun terduga penipu tersebut yang telah memakan korban.

Lagi Terjadi, Kasus Penipuan Jual Beli Online Via Facebook!!! Tandai Pelakunya!


Jual semua copotan 2010 mulus
Akrif semua.
Harga 750K aja
Ecer juga boleh....
Cek dan tes ditempat...
No hp dan wa 082367802512
Tks admin”.

Dari kronologi tersebut, kami tekankan bahwa situs ini tidak bertujuan untuk menjatuhkan seseorang untuk mencari uang atau nafkah. Tetapi kami lebih menekankan untuk kita semua bertransaksi secara baik dan benar serta kami juga ingin melindungi calon konsumen agar terhindar dari penipuan terlebih dalam jual beli online.

Oleh sebab itu, apabila ada akun yang kami catut dan memiliki reputasi buruk, kami harap akun tersebut mau sadar diri dan berubah. Serta bagi calon pembeli, semoga tidak terkena tipu muslihat dari akun yang telah bereputasi buruk tersebut.

Sedikit tips dan trik, ada baiknya ketika kita akan berbelanja online, gunakanlah aplikasi pihak ketiga semisal Bukalapak, Lazada, Shope, serta Tokopedia.

Hal tersebut bertujuan untuk meminimalisir aksi kecurangan. Bila barang tidak dikirim dan kita sudah transfer uang, maka situs-situs di atas akan mengembalikan uang kita.

Pun begitu ketika barang yang kita terima tidak sesuai, maka kita dapat berdiskusi dengan mencatut aplikasi tersebut agar ada solusi yang tidak merugikan penjual dan pembeli.

Jika sudah tertipu seperti kronologi di atas, langkah pertama adalah melaporkan pada pihak berwajib. Bila diproses maka syukur, namun bila tidak diproses dengan alasan kerugian di bawah nominal tertentu, maka kita hanya perlu ikhlas.

Nah artikel ini kami cukupkan sampai di sini. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Jangan lupa untuk menyebarkan artikel ini supaya tidak ada korban lain. Akhir kata, sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.
Irvan, S.E.
Irvan, S.E. Hallo, Saya Irvan, Saya adalah blogger yang sudah aktif menulis mengenai seluk-beluk permotoran sejak tahun 2019 dan sekarang merambah ke permobilan. Saya adalah lulusan SMK Otomotif di tahun 2015 dan lulus sebagai Sarjana Ekonomi di tahun 2019.


  Ikuti Kami di  -Google News-


 ⚠  Iklan  ⚠ 

 ⚠  Iklan  ⚠ 
 ⚠  Iklan  ⚠ 

Suka dengan artikel Satupiston.com? Jangan lupa subscribe kami di Youtube :)